Kamis, 10 Maret 2011

Youtube Akuisisi Perusahaan Jaringan Televisi Internet


YouTube, Senin (7/3) waktu AS atau Selasa (8/3) pagi WIB, mengumumkan telah membeli perusahaan televisi internet Next New Networks. Perusahaan yang bermarkas di New York itu diluncurkan empat tahun lalu dan menjadi media untuk sejumlah tayangan populer seperti "Barely Political" dan "Indy Mogul" yang kemudian disebut sebagai "jejaring pembuat film untuk generasi YouTube."

Next New Networks telah mengembangkan platform programing web yang sangat efektif yang melayani lebih dari dua juta video, demikian Tom Pickett, direktur untuk tim baru YouTube Next. "Next New Networks akan menjadi laboratorium untuk percobaan dan inovasi di mana tim bekerja beriringan dengan banyak mitra konten dan bakat demi membantu mereka sukses di YouTube," kata Pickett seperti dikutip AFP.

Namun pihak Youtube enggan mengungkapkan besaran dana dalam akuisisi tersebut.
YouTube tengah bekerja untuk memperluas layanan videonya itu dengan konten yang lebih orisinil, mengingat layanan-layanan video online-nya seperti Hulu dan Netflix menjadi semakin populer. (Ant/ARI)

0 komentar:

Posting Komentar